Sekarang ini perkembangan Ilmu
pengetahuan dan teknologi semakin pesat. Seiring perkembangan IPTEK yang terus
berkembang, Banyak bermunculan Bahasa
Pemograman berbasis Web maupun non Web Programing memang sangat familiar dan
menjadi suatu trend di kalangan
pemula seperti saya ini. Banyak software
yang dapat digunakan dalam pembuatan game
seperti Notepad++ dan juga Scratch. Ada beberapa struktur pemahaman tentang
bahasa pemograman yang berbasis Web yang digunakan dalam pembuatan suatu
website maupun blogsite, game dan
sebagainya yang harus dipahami dasar-dasarnya. Berikut merupakan bahasa
pemrograman yang berbasis Web yaitu HTML
dan JAVASCRIPT.
Dalam hal
perkembangan teknologi dimasa disekarang membuat rasa ingin tahu saya mengenai
pembuatan aplikasi game sederhana,
dan bukan hanya saya namun banyak remaja yang memiliki rasa ingin tahu
bagaimana cara membuat game. Game adalah sebuah aplikasi yang menjadi
kebiasaan penghibur para remaja dalam menghilangkan rasa jenuh dan bosan dengan
banyaknya tugas sekolah. Ada pun hal
positif dari bermain game yang dapat kita ketahui seperti menghilangkan rasa
jenuh, melatih
imajinasi, logika dan ketepatan dalam menjawab, contohnya “ Game Tebak-tebakan
Angka ” dengan bertujuan untuk mendidik dan melatih anak belajar sambil bermain
game. Hal negatif yang terjadi akibat
terlalu seringnya remaja karena bermain game
seperti lupa waktu belajar sehingga tugas sekolah terabaikan, kecanduan bermain
game, mengganggu kesehatan mata
karena radiasi pada mata, berkurangnya sosialisasi, sulit berinteraksi.
0 komentar:
Posting Komentar