Pages - Menu

Minggu, 19 Oktober 2014

Kesimpulan

       Pengalaman dan pengetahuan baru banyak sekali saya dapatkan selama kurang lebih 3 bulan saya melaksanaka PSG di Politeknik Negeri Bandung. Pengalaman yang mungkin tidak ada di lingkungan sekolah tapi ada di sini, banyak hal yang dapat saya dapatkan di tempat ini, mulai dari kerjasama, disiplin, kekompakan, tatak rama, dan sebagainya. Hal baru yang membuat saya lebih mengerti bagaimana saya harus bersikap dan bekerja saat berada di dalam lingkungan kantor yang sebenarnya.

A.      Kesimpulan

1.      Dengan melaksanakan Pendidikan Sistem Ganda (PSG) siswa dan siswi bisa menerapkan dan mengembangkan apa saja yang telah dipelajari selama belajar di SMK Telkom Sandhy Putra Banjarbaru.
2.  JavaScript adalah sekumpulan perintah khusus yang digunakan untuk membuat sebuah halaman web yang lebih responsif dan interaktif.
3.      Dalam pembuatan koding javascript tidak bisa lepas dari koding html dan css. Html berfungsi untuk membuat halaman suatu web agar terlihat lebih dinamis, sedangkan css sendiri memungkin seseorang untuk mendesain sendiri tampilan web yang akan dibuatnya.
4.   Saat pengkodingan javascript anda harus memperhatikan fungsi dan dimana letak perintah koding tersebut
5.     Javascript berbeda dengan Java karena  Java merupakan bahasa pemrograman yang di desain untuk eksekusi cepat dan keamanan penulisan. Program java juga memerlukan metode yang eksklusif . java juga merlukan perlengkapan untuk melakukan deklarasi kelas. Sedangkan JavaScript memiliki kemampuan tinggi meskipun hanya dituliskan. Dalam beberapa baris perintah dinamis saja, hal itu terlihat dalam program hyper talk atau dBase bahasa pemrograman script ini juga dilengkapi alat alat yang dapat memudahkan para pengguna dari berbagai kalangan. Diantaranya adanya syntax yang mudah, fungsi-fungsi khusus yang terpasang.
6.   Scratch adalah suatu aplikasi yang dibuat khusus untuk memperkenalkan pemprograman dasar kepada anak-anak dalam bentuk visual.

7.    Untuk setiap pembuatan aplikasi, game maupun program dan sebagainya pada scratch yang perlu diperhatikan adalah penempatan variabel dan penyiaran pesan. Karena setiap variabel dan penyiaran pesan saling berhubungan. Jika salah menempatan variabel maka program tidak akan berfungsi. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar